Bantuan Langsung Tunai Tahap I Kalurahan Sogan
- oleh adminwates
- 28 Februari 2023 11:35:53
- 71 views

Tanggal 28 Februari Kalurahan Sogan mengawali penyaluran BLT Tahap I.
Kalau pada tahun sebelumnya BLT diberikan per bulan maka untuk tahun ini BLT diberikan tiga bulan sekali.
Nominal yang diterima setiap bulan adalah RP. 300.000, sehingga untuk penerimaan kali ini per KPM menerima Rp. 900.000.
BLT kali diberikan kepada 23 KPM yang pada saat penyaluran hadir 22 orang yang menerima langsung. Sementara itu 1 orang dari Pedukuhan Sogan II tidak dapat hadir karena sedang ada urusan keluarga.
Dalam kesempatan tersebut Lurah Sogan Indro Kurnianto menyampaikan bahwa dengan adanya BLT ini mohon digunakan sebaik-baiknya untuk keperluan keluarga dan jangan digunakan yang tidak bermanfaat.
Disampaikan juga apabila dalam pembayaran BLT kali ini ada yang dobel dengan bantuan sosial lainnya diharap yang bersangkutan melapor dan tidak menerima bantuan tersebut.
Bantuan tersebut bisa digunakan juga untuk mencicil atau membayar Pajak Bumi Bangunan yang mulai dibagikan SPTnya oleh Petugas Pemungut PBB/Dukuh.